Daftar GNOME Shell Extension Berguna Layak Instal 2016

Dapatkan update terbaru Linuxku.com di kanal Telegram https://telegram.me/linuxkudotcom

Saya merekomendasikan para pengguna GNOME desktop untuk mengenal dan memakai sejumlah GNOME Shell Extensions berguna berikut sesuai kebutuhan yang disebutkan masing-masing. Di antara ekstensi ini sangat mendukung produktivitas Anda. Di antara manfaat yang didapat ialah indikator kecepatan internet unduh/unggah di panel, indikator ping realtime, perekam layar ramah pengguna (video + audio), animasi desktop, dan lain-lain. Setiap ekstensi yang terdaftar di sini kompatibel dengan GNOME 3.22 di mana mereka saya instal (kecuali saya sebutkan lain di sini). Bila Anda pengguna GNOME, tulisan ini untuk Anda, dan silakan berkomunikasi di sini di kotak komentar. (Ade Malsasa Akbar, [email protected])

Indikator Kecepatan Internet

  • Unduh: https://extensions.gnome.org/extension/104/netspeed/
  • Nama: Netspeed
  • Kegunaan: menayangkan status kecepatan unduh/unggah secara realtime pada panel atas. Sangat berguna bagi pengguna yang sering berinternet.

Indikator Ping

Unduh: https://extensions.gnome.org/extension/923/ping-indicator/
Nama: Ping Indicator
Kegunaan: menayangkan status ping terus menerus. Berguna bagi pengguna yang sering berinternet, atau memastikan koneksinya tidak putus.

Panel Bawah

Unduh: https://extensions.gnome.org/extension/602/window-list/
Nama: Window List
Kegunaan: menampilkan panel bawah, di mana daftar aplikasi yang sedang berjalan ditampilkan bersamaan. Ini berguna bagi pengguna yang terbiasa dengan desktop di Windows.

Flip Switcher

Unduh: https://extensions.gnome.org/extension/97/coverflow-alt-tab/
Nama: Coverflow Alt-Tab
Kegunaan: menampilkan animasi pergantian jendela yang sedang dijalankan, dalam bentuk 3D. Ini familiar bagi pengguna Compiz era lama yang merindukan fitur ini di GNOME.

Places Menu

Unduh: https://extensions.gnome.org/extension/8/places-status-indicator/
Nama: Places Status Indicator
Kegunaan: menampilkan menu daftar direktori (folder-folder) sistem. Dengan ini pengguna bisa cepat membuka suatu direktori tertentu sekali klik (misal: ~/Downloads atau ~/Documents).

OpenWeather

Unduh: https://extensions.gnome.org/extension/750/openweather/
Nama:
Kegunaan: menampilkan status cuaca saat ini dari wilayah yang ditentukan pengguna pada panel. Misalnya, menampilkan suhu Jakarta saat ini (ditambah kecepatan angin dan prakiraan cuaca esok hari). Pemakaian ekstensi ini memerlukan sambungan internet (karena data cuaca diambil dari layanan online OpenWeather).

Indikator Touchpad

Unduh: https://extensions.gnome.org/extension/131/touchpad-indicator/
Nama: Tochpad Indicator
Kegunaan: mengaktifkan dan menonaktifkan touchpad.

Indikator Suhu Komputer

Unduh: https://extensions.gnome.org/extension/841/freon/
Nama:
Kegunaan: menampilkan status suhu CPU dan HDD terus menerus pada panel. Ini berguna untuk mencegah komputer kepanasan.

Indikator Keyboard

Unduh: https://extensions.gnome.org/extension/1105/keys-indicator/
Nama: Keys Indicator
Kegunaan: menampilkan status tombol Caps Lock, Shift, Alt, NumLock

Perekam Layar

Unduh: https://extensions.gnome.org/extension/690/easyscreencast/
Nama: EasyScreencast
Kegunaan: merekam layar menjadi video + audio (screencasting). Kegunaan ini sangat familiar bagi pengguna Camtasia Studio (Windows), SimpleScreenRecorder (GNU/Linux), Kazam (GNU/Linux), dan yang semisal dengan mereka. Dengan ekstensi ini Anda bisa membuat video tutorial misalnya untuk disiarkan di YouTube.

Yakin Ngga Mau Diskusi ?

Yuk diskusi cerdas. Gunakan nama asli agar komentar Anda disetujui.